Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang menyatakan bahwa Pemerintah Kota Malang perlu mewaspadai adanya kenaikan harga khususnya pada kelompok pengeluaran pangan, menjelang akhir tahun 2019.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Malang Azka Subhan mengatakan, menjelang datangnya akhir tahun 2019, diperkirakan akan terjadi kenaikan harga khususnya untuk komoditas pangan. Namun, diharapkan kenaikan harga tersebut masih dalam batas yang wajar.
“Mendekati Desember, akan ada kenaikan. Tapi kenaikan yang wajar, dengan inflasi yang tidak terlalu tinggi. Itu yang diharapkan,” kaya Azka, di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat.
Azka menjelaskan, berdasarkan pengalaman pada tahun-tahun sebelumnya, memasuki bulan Desember ada kecenderungan peningkatan kebutuhan pangan, untuk menyambut datangnya perayaan Natal dan tahun baru.