Infobisnis.id – Dirut Hutama Karya Bintang Perbowo menyampaikan bahwa peresmian ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) akan membawa dampak positif terutama terhadap mobilitas masyarakat di Pulau Sumatera serta memperlancar alur distribusi barang dengan waktu tempuh yang singkat plus biaya yang terjangkau.
“Setelah diresmikan, jalan tol ruas Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung sudah beroperasi secara penuh serta dapat dilalui oleh masyarakat,” jelas Bintang di Lampung, Jumat.
Bintang memaparkan bahwa tol ini selain akan membuka akses darat dari Lampung ke arah Palembang dan sebaliknya, juga diharapkan mampu merangsang pertumbuhan perekonomian.
“Khususnya pada industri kelapa sawit dan karet yang tersebar di sepanjang jalur tol Terpeka ini,” kata dia.
Ia menyampaikan rasa bangga dan antusiasme masyarakat Lampung dan sekitar Palembang atas peresmian jalan tol ruas Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung ini, sehingga bisa segera beroperasi dan digunakan.